Sidoarjo Puspenerbal (26/05) | TNI AL, Puspenerbal. Sebelum penutupan dari rangkaian Latihan Glagaspur Tk-II (P-2) TW II TA 2023, dilaksanakan Evaluasi serta Uji Materi yang diikuti oleh seluruh prajurit Lanudal, bertempat di gedung serba guna Mako Lanudal Kupang. Kamis(25/05/2023).
Komandan Lanudal Kupang Letkol Laut (E) Dian Supiandi, A.Md., M.Tr.Opsla., yang juga sebagai Papelat memantau langsung kegiatan tersebut untuk mengetahui hasil dari seluruh rangkaian latihan Glagaspur serta mengevaluasi kekurangan yang terdapat pada saat pelaksanaan latihan. Evaluasi dan Uji Materi yang dilaksanakan mencakup seluruh isi dari latihan Glagaspur antara lain latihan P5T, Tata Upacara Militer, Penanggulangan Bahaya Kebakaran, Menembak, Penindakan Huru Hara dan Pertahanan Pangkalan. Dengan dilaksanakannya evaluasi dan uji materi yang berkaitan dengan seluruh materi latihan P2 yang telah dilaksanakan oleh seluruh prajurit, bisa disimpulkan sejauh mana wawasan, kesiapsiagaan serta kewaspadaan personel Lanudal dalam menjalankan tugasnya sebagai seorang prajurit.
Diakhir kegiatan dilaksanakan penutupan yang dipimpin langsung oleh Danlanudal, ditandai dengan penanggalan tanda latihan, dan tak lupa Danlanudal memberi arahan bahwa dengan dilaksanakannya latihan Glagaspur ini diharapkan para prajurit Lanudal selalu melaksanakan aturan-aturan yang berlaku di TNI Angkatan Laut dan selalu meningkatkan keterampilan serta kesiapsiagaan seorang prajurit.
"TAFNEKAN PANTOM MA TNEKANAE"
(TABAH•WASPADA•BERJIWA KESATRIA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar